Kunjungan PS MAP Universitas Terbuka ke FISIP Universitas Lampung

Pasca Sarjana Universitas Terbuka (UT) melakukan kunjungan ke Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lampung (Unila) pada hari Rabu, 12 Mei 2023. Kunjungan dari Pasca Sarjana UT, yaitu Wakil Direktur Pascasarjana UT, Kaprodi MAP, disambut oleh Dekan FISIP Unila, para Wakil Dekan, Kaprodi MIA FISIP Unila dan para dosen pengajar MIA.

 

Adapun harapan dari kerja sama ini disampaikan oleh Dekan FISIP Unila, Dra. Ida Nurhaida, M.Si. pada sambutannya, “Semoga Indikator Kinerja Utama kedua belah pihak dapat sama-sama terpenuhi, dari implementation agreement yang dibuat berdasarkan MoA yang sudah ada”.

 

Kunjungan ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) Universitas Terbuka dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lampung tentang Peningkatan Mutu Penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka.