You are currently viewing 13 Guru Besar FISIP Universitas Lampung Lakukan Muhibah di 3 Universitas PTNBH

13 Guru Besar FISIP Universitas Lampung Lakukan Muhibah di 3 Universitas PTNBH

  • Post author:
  • Post last modified:2025-11-03

Sebagai bagian upaya penguatan jejaring dalam melakukan tri dharma perguruan tinggi, dikalangan dosen, tahun ini FISIP memberangkatkan 13 guru besarnya untuk melakukan muhibah di tiga universitas yang berstatus PTNBH, ketiga universitas tersebut diantaranya UGM, Undip dan USU, yang terbagi menjadi 2 rombongan. Kunjungan Ke UGM dan Undip berlangsung tanggal 2 sampai 5 November 2025, selanjutnya kunjungan ke USU berlangsung tanggal 6 sampai 9 November 2025.

Dr. Arif Sugiono, selaku Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum menjelaskan, ” Program ini sudah berjalan sejak 2 tahun lalu, kalau tahun lalu berkunjung ke institusi mitra yang ada di Denpasar, maka tahun ini kita memberi kesempatan para guru besar, untuk muhibah ke UGM, Undip dan USU. Mudah-mudahan bisa lesson learned, dari tiga universitas yang sudah PTNBH lebih dulu, sehingga sedikit membantu upaya transformasi kita menuju PTNBH”.


Prof. Dr. Anna Gustina Zainal, selaku Dekan FISIP Unila dihubungi tim media Fakultas melalui telephone, disela-sela mendampingi delegasi Guru Besar, menjelaskan bahwa ”ini bagian dari program renewal ability agar para Guru Besar memiliki jejaring yang semakin kuat, sehingga kualitas pelaksanaan Tri Dharma PT semakin meningkat. Upaya renewal ability tidak hanya benchmarking saja, tahun ini, kami juga mengalokasikan dana penelitian yang bersumber dari DIPA Fakultas, dimana semua dosen mendapat satu judul penelitian, termasuk para Guru Besar dilingkungan FISIP Unila”. Ujar Guru Besar bidang Komunikasi Pembangunan tersebut.